perusahaan peserta Internship / Kerja Praktik

PT Asuransi Adira Dinamika

Kota Administrasi Jakarta Selatan Asuransi

0

Lowongan

Dengan mengusung visi untuk “Menjadi Perusahaan Asuransi Pilihan” di Indonesia dan didukung oleh lebih dari 50 outlet yang tersebar di seluruh Indonesia, pada akhir tahun 2015, Perusahaan mengelola hampir 8,8 juta unit pertanggungan yang terdiri dari berbagai macam produk. Produk-produk yang disediakan terdiri dari produk berbasis konvensional dan syariah. Produk yang diunggulkan adalah produk asuransi kendaraan bermotor yaitu asuransi mobil (Autocillin), asuransi sepeda motor (Motopro), asuransi kesehatan (Medicillin), dan asuransi perjalanan (Travellin). Perusahaan juga menyediakan produk lainnya seperti Asuransi Kecelakaan Diri, Properti, Alat Berat, Kerangka Kapal, Rekayasa, Surety Bonds, Pengangkutan, Tanggung Gugat, dan berbagai produk lainnya. Produk-produk yang disediakan selalu didukung oleh pelayanan yang caring, simple, dan reliable sehingga membuat PT Asuransi Adira Dinamika Tbk (Adira Insurance) berbeda dengan perusahaan asuransi lainnya. Seluruh produk yang tersedia didukung oleh pelayanan yang istimewa kepada seluruh Pelanggan dengan proses yang mudah dan tidak berbelit-belit. Kami menyediakan layanan call center Adira Care hotline 1500 456, SMS 0812 111 3456, Autocillin Garage yang merupakan program standarisasi bengkel-bengkel rekanan Adira Insurance di seluruh Indon, Autocillin Claim Spot (sebuah mobil VW Combi yang berada di public area sebagai tempat mengajukan klaim dan membeli produk), dan Autocillin Rescue (meliputi towing car, ambulance, dan emergency road assistance). Untuk memperoleh produk dan pelayanan secara real time, PT Asuransi Adira Dinamika Tbk (Adira Insurance) menyediakan website www.asuransiadira.com (sebagai pusat informasi produk dan layanan serta pembelian produk-produk asuransi secara online), website www.travellin.co.id (untuk pembelian produk asuransi perjalanan secara online), website www.medicillin.com (sebagai pusat informasi asuransi kesehatan Medicillin), Autocillin Mobile Claim Application (sebuah aplikasi yang dapat digunakan untuk mengajukan klaim, informasi produk, rate klaim, dan lain sebagainya), serta Medicillin Mobile Claim Application (yang dapat digunakan untuk mengetahui jumlah limit asuransi, riwayat klaim, body mass index, rumah sakit rekanan, dan berbagai fitur lainnya). Selain menyediakan produk terbaik bagi Pelanggannya, PT Asuransi Adira Dinamika Tbk (Adira Insurance) juga memberikan kontribusi positifnya kepada masyarakat umum dengan cara menggagas Kampanye Keselamatan di Jalan dengan slogan ”I Wanna Get Home Safely! (IWGHS)”. Tujuan dari program ini adalah untuk meningkatkan keselamatan saat berada di jalan dengan cara mengajak masyarakat Indonesia untuk berjanji kepada diri sendiri maupun kepada orang yang dicintainya untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan berperilaku aman di jalan sehingga dapat tiba di rumah dengan selamat. Selain kepercayaan pelanggan, PT Asuransi Adira Dinamika Tbk (Adira Insurance) juga berhasil meraih pengakuan publik melalui penghargaan-penghargaan yang terus didapatkan dari lembaga independent.

Belum ada lowongan yang dibuka